Sosialisasi & Edukasi Pasar Modal

WhatsApp Image 2020-03-02 at 14.56.08

Kegiatan ini diselenggarakan melalui kerjasama dengan PT. Bursa Efek Indonesia dengan menghadirkan Mahasiswa Program Studi Diluar Kampus Utama Universitas Tadulako dan masyarakat umum Kabupaten Morowali dengan mengambil tema “Sosialisasi Investasi di Pasar Modal”.

Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat dan mahasiswa tentang cara melakukan transaksi dalam pasal saham, keuntungan yang diberikan dalam menjamin modal para investor untuk menenamkan modalnya ke perusahaan-perusahaan yang tercatat di PT. Bursa Efek Indonesia dan perbandingan menanamkan modal di perusahaan yang terjamin bisa transparan kepada para penanam saham dibandingkan dengan mempercayakan modalnya kepada perusahaan-perusahaan lain yang sulit untuk dimonitor perkembangannya. Para mahasiswa dan masyarakat sangat antusias mengikuti materi-materi yang disampaikan oleh para narasumber ditandai dengan keaktifan mereka dalam umpan balik pada proses tanya-jawab atas materi yang telah disampaikan. Harapannya, kegiatan ini dapat menggugah antusiasme masyarakat untuk dapat menanamkan modal mereka di PT. Bursa Efek Indonesia dan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Blog Attachment